Katak Ungu
Oke, dengan perlahan namun pasti kita bergerak maju ke katak yang sudah hampir tidak menyerupai katak. Kita mulai dengan katak ungu atau Nasikabatrachus sahyadrensis. Katak ini memiliki beberapa nama dalam bahasa Inggris, antara lain katak ungu India dan katak moncong babi. Saya pribadi menilai katak ini sebagai katak yang paling menggelikan yang pernah saya lihat. Ini karena tubuh katak ungu selalu berlendir, jauh lebih bulat dari kebanyakan katak, dan dilengkapi dengan kepala yang tergolong kecil diakhiri dengan moncong seperti babi. Belum lagi kakinya yang gempal dan terlipat masuk ke dalam badan gemuknya. Pokoknya katak ini adalah seaneh-anehnya katak.
No comments:
Post a Comment